Sumber: google.com |
Maskapai nasional Garuda Indonesia pada hari Rabu (27/11)
menyambut hadirnya armada Airbus A330-900 Neo pertamanya. Kehadiran ini sebagai
bagian dari langkah strategis perusahaan dalam program revitalisasi armada.
Penyambutan armada baru dengan registrasi PK-GHE tersebut
diselenggarakan di Hangar 2 Garuda Indonesia Maintenance Facility AeroAsia,
Tangerang yang turut dihadiri oleh sejumlah duta besar negara sahabat.
Pada kesempatan tersebut, Direktur Utama Garuda Indonesia Ari
Askhara mengungkapkan bahwa hadirnya armada Airbus perdana seri A330-900 Neo
diharapkan dapat memperkuat kinerja layanan operasional perusahaan.
“Bergabungnya armada Airbus A330-900 Neo dalam jajaran armada
Garuda Indonesia ini memiliki arti penting bagi komitmen Garuda Indonesia untuk
terus berakselerasi memberikan nilai lebih bagi para pengguna jasa dengan
menghadirkan ragam teknologi baru dalam pengalaman penerbangan," ujarnya
dalam keterangan tertulis yang diterima AkuratOtomotif, Kamis (28/11/2019).
Ari menjelaskan armada A330-900 Neo dilengkapi dengan aspek
keunggulan teknologi yang memungkinkan adanya penghematan konsumsi bahan bakar
armada mencapai hingga 25 persen per kursi dibandingkan generasi sebelumnya.
Adapun konfigurasi Airbus A330-900 Neo ini terdiri atas 24
kursi di kelas bisnis dan 277 kursi di kelas ekonomi dengan jarak tempuh
mencapai 13,000 km dan maksimal penerbangan hingga 14,5 jam tanpa henti.
Garuda Indonesia, sebut Ari, telah memesan sebanyak 14 armada
Airbus A330-900neo yang akan dikirimkan secara bertahap hingga tahun 2022.
Sementara tiga armada Airbus A330-900neo yang telah tiba akan digunakan untuk
rute penerbangan domestik, seperti Jakarta - Surabaya pp, Jakarta - Makassar
pp, Jakarta - Kualanamu pp, Jakarta – Denpasar pp.
Di tahun 2019 sendiri, Garuda Indonesia akan menerima lima
armada yaitu tiga armada yang akan digunakan untuk rute penerbangan Garuda Indonesia dengan nomor registrasi PK-GHE, PK-GHF, dan PK-GHG sedangkan dua
armada lainnya akan diserahkan kepada anak Perusahaan, Citilink Indonesia.
"Rencana kedepannya akan digunakan untuk rute
penerbangan internasional seperti Jakarta - Amsterdam pp sebagai salah satu
upaya untuk memperkuat jaringan konektivitas penerbangan internasional
khususnya di wilayah Eropa sekaligus memenuhi kebutuhan pasar Amsterdam yang
tinggi ke Indonesia," sebutnya.
Pihaknya optimistis hadirnya armada baru A330-900 Neo ini
dapat semakin mempertegas komitmen untuk senantiasa menyelaraskan customer
voice atas inovasi dan terobosan layanan terbarukan bagi pengalaman penerbangan
pengguna jasa.
Sumber: akurat.co
Tidak ada komentar:
Posting Komentar